Bahan-Bahan:
Adonan Daging:
- 150 g daging ayam cincang
- 100 g daging sapi cincang
- 2 siung bawang putih, parut
- 1/2 sdt minyak wijen
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung kanji
- 1 kuning telur ayam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Bahan Kuah:
- 1/2 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 750 ml kalu ayam
- 1 batang daun bawang, potong kasar
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdt garam
Pelengkap:
- Sawi Hijau, potong-potong rebus.
- Mie.
- Bawang Goreng.
- Saus.
- Sambal.
- Kecap.
Cara Pembuatan:
- Bakso: Aduk semua bahan adonan daging hingga rata.
- Didihkan air secukupnya dalam panci.
- Bentuk adonan menjadi bola-bola.
- Masukkan ke dalam air mendidih.
- Masak hingga mengapung. Tiriskan.
- Kuah: Tumis bawang putih hingga wangi.
- Tambahkan kaldu dan bahan lainnya. Didihkan. Angkat.
- Taruh bakso dan Pelengkapnya dalam mangkuk.
- Tuangi kuahnya dan sajikan .
Bahan-Bahan:
- 500 g tulang kaki sapi
- 1,5 liter air
- 300 g kikil sapi yang bersih
- 2 lembar daun salam
- 1 buah kaldu blok ayam
- 2 sdm tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
- 1 sdm minyak sayur
Bumbu Yang Dihaluskan:
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- ½ sdt merica butiran
- ½ cm jahe
- 1 sdt garamBahan Isian:
- 500 g mi kuning, bilas air mendidih, tiriskan
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 150 g tauge, bersihkan.Samabal
Pelengkap:
- 2 sdm bawang merah goreng
- Sambal rawit merah
- Jeruk limau
- Kerupuk kanji
Cara Pembuatan:
- Cuci bersih tulang sapi, tiriskan.
- Didihkan air bersama daun salam.
- Masukkan tulang sapi dan kikil sapi.
- Kecilkan api, masak hingga kikil empuk.
- Angkat tulang dan kikil sapi.
- Saring kaldunya, potong-potong kikil sapi. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga wangi. Angkat.
- Masukkan ke dalam kaldu, didihkan kembali.
- Tambahkan kaldu blok dan larutan kanji. Didihkan lagi. Angkat.
- Susun mi, tauge, kikil dan daun bawang dalam mangkuk.
- Tuangi kaldunya.
- Sajikan dengan Pelengkapnya.
Bahan-Bahan:
- 450 g ubi ungu, cuci bersih
- 6 butir telur Ayam
- 200 gr gula pasir
- 1 sdt essens vanila
- 150 g mentega, lelehkan
- 2 sdm mentega untuk olesan
- 75 g kismis
Cara Pembuatan:
- Kupas ubi ungu kukus hingga lunak. Angkat.
- Selagi panas, haluskan ubi dansisihkan.
- Siapkan cup-cup kertas atau aluminium.
- Panaskan oven hingga bersuhu 180 C.
- Kocok gula dan telur hingga setengah mengembang, tambahkan essens vanila.
- Kocok adonan kembali hingga mengembang.
- Turunkan speed mixer, masukan ubi ungu sedikit demi sedikit, aduk terus hingga rata.
- Tambahkan mentega leleh, aduk rata.
- Tuang ke dalam cup-cup hingga hampir penuh.
- Panggang dalam oven selama 35 menit hingga permukaan cake bewarna kecokelatan.
- Keluarkan cake dan oleskan dengan mentega selagi panas.
- Taburi dengan kismis dan oven lagi selama sekitar 3 menit.
- Angkat, sajikan.
Bahan-Bahan:
Bahan I:
- 300 ml kaldu ayam
- 1/2 sdt garam
- 100 g bihun jagung
- 50 g keju parut
- 50 g tepung sagu
Bahan II:
- 2 sdm mentega
- 3 sdm tepung terigu
- 400 ml susu cair
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm minyak sayur
- 1/2 sdt merica bubuk
Cara Pembuatan:
- Rebus kaldu, dan garam hingga mendidih.
- Masukan bihun jagung hingga mengembang, menyerap dan cukup matangnya.
- Angkat tiriskan.
- Tambahkan dengan keju, aduk hingga rata.
- Tambahkan tepung terigu, aduk hingga rata.
- Bentuk adonan menjadi bulatan sambil beri air.
- Kukus 5-10 menit, angkat, sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga kekuningan, masukan mentega.
- Aduk hingga larut.
- Tambahkan tepung, aduks hingga tepung tidak berbau.
- Masukan susu sedikit demi sedikit, sambil aduk hingga habis.
- Letakan beberapa gulung bihun jagung dalam mangkuk kemudian siram dengan kuah kental.
- Sajikan.
Bahan-Bahan:
- 2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
- 1,5 liter air
- 150 g gula pasir
- Aneka pewarna makanan
- 200 g jelly warna-warni, siap beli, tiriskan
- 1 kaleng kelengkeng atau leci, tiriskan
- 1kaleng susu kental manis putih
- 500 ml sirup merah/cocopandan
- es batu
Cara Pembuatan:
- Masak agar-agar bersama air dan gula hingga gula larut dan mendidih.
- Matikan api, aduk-aduk hingga adonan hangat.
- Bagi adonan menjadi 4 bagian.
- Bubuhi masing-masing dengan pewarna sesuai selera.
- Tuang kedalam cetakan dan biarkan dingin.
- Potong-potong agar-agar bentuk dadu kecil atau bentuk sesuai selera.
- Taruh aneka agar-agar, dan aneka jelly ke dalam gelas saji.
- Tuangi air masak secukupnya.
- Beri kelengkeng dan es batu yang diserut.
- Beri susu kental manis dan sirop merah.
- Sajikan.
Bahan-Bahan:
- 12 helai kulit pangsit siap pakai
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Isi:
- 150 g udang kupas, cincang
- 1 kuning telur ayam
- 2 buah cabai rawit merah, iris halus
- 1 sdm tepung terigu
- 1 sdm daun bawang iris halus
- 1 siung bawang putih, parut
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Pelengkap:
Saus cabai
Cara Pembuatan:
- Adonan Isi: Aduk semua bahan hingga tercmapur rata.
- Isi tiap lembar kulit pangsit dengan 1 sdt Adonan Isi.
- Lipat bentuk segi tig atau bentuk lainnya sesuai selera.
- Rekatkan sisinya dengan air atau putih telur.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering.
- Angkat setelah kuning keemasan.
- Sajikan Pangsit Udang Pedas saat hangat dengan Pelengkapnya.
Bahan-Bahan:
- 500 g kentang, kupas, kukus, haluskan
- 2 butir telur ayam rebus
- 1 kuning telur ayam
Bumbu:
- ½ sdm margarin
- 30 g bawang bombay, cincang
- 50 g wortel, cincang
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Lapisan:
- 1 butir telur ayam, kocok hingga berbuih
- 150 g tepung panir
Cara Pembuatan:
- Kupas telur rebus, cincang putih telurnya dan haluskan kuning telurnya.
- Bumbu: Lelehkan margarin,tumis bawang bombay hingga layu.
- Tambahkan wortel, aduk hingga layu.
- Masukkan bumbu, aduk hingga rata. Angkat.
- Campur kentang halus dengan putih telur cincang dan kuning telur halus serta telur ayam hingga rata.
- Bentuk adonan menjadi bulat panjang.
- Celupkan dalam telur. Gulingkan dalam tepung panir.
- Goreng Kroket Telur dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.
- Angkat dan tiriskan.
Bahan-Bahan:
- 3 ekor ikan kakap merah
- 1 sdm minyak sayur
- 750 ml santan
- 2 buah (400 g) kentang, kupas, potong-potong
- 1 buah tomat merah, potong-potong
- 1 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, iris halus
- 1 sdm saus ikan
- 2 sdm air jeruk nipis
Bumbu Yang Dihaluskan:
- 3 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah besar
- 1 sdm cabai merah bubuk
- ½ sdt adas bubuk
- ½ sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt terasi
Pelengkap:
Daun kemangi
Cara Pembuatan:
- Bersihkan ikan, potong menjadi 3 bagian. Kerat-kerat badannya.
- Tumis bumbu hingga wangi.
- Tambahkan daun jeruk, serai, saus ikan dan air jeruk nipis. Aduk rata.
- Tuang santan dan didihkan.
- Masukkan kentang, masak hingga matang.
- Tambahkan ikan dan tomat.
- Masak hingga Ikan Kari Merah matang. Angkat.
- Taburi Pelengkap.
Bahan-Bahan:
- 2 sdm minyak sayur
- 2 buah cabai merah, iris halus
- 2 buah cabai hijau, iris halus
- 1 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 2 sdm ebi, rendam air panas, memarkan
- 500 ml santan encer
- 250 ml santan kental
- 500 gr rebung muda, iris halus
- 6 helai kacang panjang, potong 3 cm
Bumbu Yang Dihaluskan:
- 5 buah cabai merah
- 3 buah cabai rawit merah
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- ½ sdt terasi goreng
- 2 sdt garam
- 1 sdt gula merah
Cara Pembuatan:
- Tumis bumbu halus hingga wangi.
- Masukkan cabai, salam dan lengkuas. Aduk hingga rata.
- Tambahkan ebi, aduk rata.
- Tuangi santan encer, didihkan.
- Masukkan rebung dan kacang panjang, didihkan kembali.
- Tambahkan santan kental. Didihkan.
- Angkat, sajikan hangat.
Bahan-Bahan:
- 1 kg kerang, cuci bersih
- 500 ml santan
- 1 potong asam
- 1 lembar daun kunyit, iris kasar
- 1 batang serai, iris halus
- 20 helai daun kemangi
- 2 sdm minyak sayur
Bumbu Yang Ditumbuk:
- 10 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- ½ sdt ketumbar
- ½ sdt merica butiran
- ¼ sdt jinten
- ½ cm jahe
- ½ cm lengkuas
- 1 cm kunyit
- 2 sdt garam
Cara Pembuatan:
- Tumis bumbu halus bersama daun kunyit dan serai hingga wangi.
- Masukkan kerang, aduk hingga kaku.
- Tuangi santan, masukkan asam.
- Masak dengan api kecil hingga kuah habis.
- Tambahkan daun kemangi, aduk hingga layu.
- Angkat, sajikan Sambal Kerang hangat.